Rabu, 05 Januari 2022

Gubernur Jambi Sebut Buku 65 Tokoh Merupakan Acuan Membuat Jambi Lebih Maju


NCCMEDIA.ID, Jambi -  Gubernur Jambi, Dr.H.Al Haris,S.Sos.,M.H., mengemukakan, Buku 65 Tokoh Perspektif Pemikiran Membangun Jambi merupakan salah satu acuan dalam menjalankan pembangunan yang ada di Provinsi Jambi. Hal ini dikemukakan Al Haris dalam acara Launching Buku 65 Tokoh Perspektif Pemikiran Membangun Jambi yang diselenggarakan Badan Musyawarah Keluarga Jambi (BMKJ) Nasional dalam Rangka HUT ke-65 Provinsi Jambi Tahun 2022 secara Virtual Zoom Meeting, yang berlangsung di Auditorium Rumah Dinas Gubernur Jambi.


“Kami sangat mengapresiasi ide atas niat tulus dari BKMJ Nasional yang menerbitkan buku 65 tokoh perspektif pemikiran membangun Jambi, tentu lebih lebih cemerlang ketika kita berpikir di luar Jambi, dimana berpikir jernih itu tidak ada unsur politiknya dan tidak ada unsur kepentingan lainnya. Buku ini murni ditulis dari hasil pemikiran membangun Jambi yang mungkin saja para tokoh-tokoh ini sudah cukup lama dan sudah paham dengan Jambi tentunya, ujar Al Haris.(*)